5 Gadget Terbaik untuk Membantu Merawat dan Menjaga Bayi
Hingga saat ini, sudah sangat banyak produk gadget terbaik yang dirancang untuk mempermudah berbagai kegiatan manusia. Salah satunya yakni untuk membantu dalam merawat dan menjaga bayi.
Wah, terdengar sangat menarik untuk dikulik lebih lanjut, bukan? Artikel ini akan membahasnya lebih lanjut. Jadi, para orang tua dan calon orang tua sebaiknya membaca informasi ini sampai tuntas.
Gadget Terbaik untuk Membantu Merawat Bayi
Mulai dari menidurkan bayi hingga mengawasi berbagai aktivitas buah hati, Anda bisa terbantu dengan adanya produk gadget di bawah ini. Berikut adalah berbagai gadget yang bisa dimanfaatkan untuk membantu merawat dan menjaga bayi.
Baby Brezza Formula Pro Advance
Pertama, ada produk yang berupa smart dispenser khusus untuk keperluan bayi. Adanya dispenser pintar ini dapat sangat membantu, karena Anda jadi tidak perlu lagi membuat susu bayi.
Dispenser ini dapat secara otomatis memasukkan air, menakar susu formula, serta tentunya mengaduk susu tersebut supaya rata dan siap diminum oleh buah hati tercinta.
Anda juga bisa mengatur suhu air, sehingga dapat disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan bayi.
Untuk para orang tua yang sibuk dengan berbagai aktivitasnya, produk pertama ini sangat direkomendasikan.
Talli
Kedua, ada Talli yang bisa membantu Anda dalam mencatat aktivitas buah hati. Dengan adanya gadget yang satu ini, Anda bisa memanajemen dan mendapatkan catatan akurat terkait apa saja yang dilakukan bayi.
Anda cukup menekan aktivitas yang sudah dilakukan, misalnya ganti popok, makan, menyusui, dan tidur.
Setelah ditekan, maka data akan tersambung dan disimpan dalam aplikasi smartphone. Karena telah dilengkapi dengan teknologi Alexa, maka gadget ini bisa dijalankan berdasarkan perintah suara dari Anda.
Hatch Rest Mini
Jika bayi Anda cukup sering menangis atau rewel, maka mungkin Anda sebaiknya memiliki gadget yang satu ini!
Hatch Rest Mini merupakan produk yang bisa menenangkan bayi dengan memberikan suasana yang nyaman. Terdapat delapan jenis suara yang bisa menenangkan, misalnya suara hujan, gelombang air laut, bahkan detakan jantung.
Melalui smartphone, Anda dapat mengontrol berbagai suara yang diinginkan. Anda bisa memilih jenis suara, serta mengatur volume dan durasinya.
Nanit Pro Camera
Selanjutnya, ada Nanit Pro Camera yang bisa membantu Anda untuk memantau anak yang sedang tidur. Gadget terbaik ini dapat memberitahu Anda jika bayi mengeluarkan suara atau bergerak. Jadi, Anda bisa langsung mengetahui ketika bayi mulai bangun atau tidak nyaman dalam tidurnya.
Melalui aplikasi yang dapat diinstal dari smartphone, Anda akan mendapatkan pemberitahuan tersebut. Kualitas dari video yang dihasilkan kamera ini juga sangat baik, bahkan bisa dengan bagus merekam dalam kondisi kamar yang gelap.
Hal tersebut disebabkan oleh adanya infrared night vision yang merupakan teknologi andalan dari produk ini.
Baby Nail Trimmer
Jika ingin memotong kuku bayi dengan lebih aman, maka Baby Nail Trimmer dapat menjadi gadget pilihan untuk membantu Anda.
Alat pemotong kuku ini dapat berfungsi dengan memanfaatkan daya baterai. Anda akan mendapatkan 6 bantalan pengamplasan yang berbeda. Tiga bantalan digunakan untuk orang dewasa, lalu tiga lainnya untuk anak-anak dan bayi.
Anda hanya perlu menyalakan lampu depan LED jika ingin mulai menghaluskan kuku sang buah hati. Apabila tidak ingin terdengar suara berisik, alat ini juga dilengkapi dengan mode senyap sehingga bisa dipakai ketika bayi sedang tidur.
Jadi bagaimana, apakah berbagai produk di atas cukup menarik untuk para orang tua? Jika ingin merawat dan menjaga bayi dengan optimal, tentunya ada berbagai hal yang perlu diperhatikan.
Produk gadget terbaik di atas pun bisa menjadi rekomendasi bagi Anda untuk mempermudah aktivitas tersebut. Sebenarnya, saat ini memang sudah sangat banyak produk yang bisa mempermudah kehidupan Anda, silakan pilih produk yang paling sesuai dengan kebutuhan.